Makanan Berikut Hasilkan Kolagen Untuk Kulit!

Wpfreeware 2024-02-28 13:00:00 health

Siapa yang tidak asing dengan kolagen? Protein alami yang mampu memberi kekuatan pada tulang, pembuluh darah, dan menjaga kesehatan kulit. Kolagen sendiri pasti dibutuhkan oleh tubuh, namun semakin bertambahnya usia produksi kolagen dalam tubuh semakin berkurang. Karena hal tersebut muncullah permasalahan penuaan dini, kerutan halus, tulang yang keropos dan lain sebagainya.


Untuk mencegah hal tersebut Sobat Glamours bisa mengkonsumsi beberapa makanan yang mampu meningkatkan kolagen yang ada dalam tubuh kita. Berikut ini makanan dengan kandungan protein yang mampu membantu permasalahan kolagen, yuk simak selengkapnya dibawah ini!


Telur

Source: Pinterest

Telur mengandung protein yang tinggi, karena memiliki kandungan kolagen di dalamnya, terutama di bagian putihnya. Putih telur mengandung asam amino prolin dan glisin yang berfungsi untuk memproduksi kolagen dalam tubuh. Selain berguna untuk kesehatan kulit, telur dapat memperkuat struktur tubuh juga loh!


Ayam

Source: Pinterest

Hampir semua orang menyukai ayam, tidak heran karena manfaatnya sangat melimpah. Diketahui ternyata ayam memiliki manfaat yang baik bagi organ tubuh serta kulit. Daging ayam memiliki kandungan protein dan asam amino yang tinggi. Beberapa kandungan kolagen terbanyak di daging ayam terdapat di ceker, leher, dan tulang rawan. 


Kaldu Tulang

Source: Pinterest

Masih dari bagian dari tubuh ayam, kaldu tulang juga merupakan makanan yang mengandung kolagen tinggi. Tak hanya kolagen, kaldu tulang juga diperkaya akan magnesium, fosfor, kalsium, glukosamin, dan kondroitin yang bagus untuk kesehatan tulang dan kulit.


Wortel

Source: Pinterest

Selain protein hewani, sayuran wortel ini ternyata dapat membentuk kolagen loh. Pasalnya kandungan Vit A yang baik untuk kesehatan mata  ternyata mampu menghasilkan kolagen. Karenanya banyak beberapa produk skincare yang memiliki ingredient wortel ini.


 Ikan

Source: Pinterest

Indonesia yang kaya akan ikan ternyata bisa dimanfaatkan loh, Baik ikan laut maupun ikan air tawar menghasilkan kolagen yang banyak. Bagian yang biasa dikonsumsi adalah dagingnya, tetapi kulit ikan juga memiliki potensi kolagen melimpah. Jadi untuk Sobat Glamours yang tidak suka kulit ikan, usahakan untuk memakannya agar kulit tetap kencang dan awet muda.


Itulah rekomendasi makanan yang menghasilkan kolagen, Sobat Glamours bisa rutin mengkonsumsinya agar tetap cantik dan awet muda. Karena kolagen dalam tubuh terus bertambah dan tidak berkurang. Selamat mencobanya!


Comment

Similar Post You May Like