3 Inspirasi Fashion Outfit Aesthetic Untuk Christmas!
Christmas atau perayaan hari natal tahun ini akan tambah berkesan dan seru untuk Sobat Glamours. Pasanya Anda akan mempersiapkan segala hal dengan detail dan sempurna. Seperti halnya dengan fashion outfit yang akan dikenakan saat perayaan natal. Tentunya penampilan Sobat Glamours sangat penting di hari spesial ini. Berikut ini terdapat beberapa inspirasi fashion outfit yang aesthetic untuk Anda. Yuk langsung simak selengkapnya disini!
Layering Outfit
Source: Pinterest
Inspirasi outfit pertama adalah pakaian christmas yang cozy dan hangat namun tetap terlihat fashionable. Gunakan turtle neck berwarna merah untuk inner outfit Anda, kemudian layer dan padukan dengan sweater berwarna putih. Pairing dengan bawahan mini rok berbahan corduroy hangat berwarna merah dengan detail kancing depan. Untuk tampilan yang lebih manis gunakan stocking tulle dengan motif polkadot dalam mini rok tersebut.
One Set Santa Clause
Source: Pinterest
Selanjutnya masih dengan tone warna yang serupa, Sobat Glamours bisa menggunakan one set jaket Santa Clause. Seperti dengan namanya outfit ini merupakan jacket crop top berwarna merah berbahan bulu dengan aksen putih pom-pom pada tangan tangan, saku dan kerah baju. Sedangkan bawahannya merupakan mini skirt dengan warna dan bahan serupa dan pom-pom berwarna putih pada bagian bawah rok tersebut.
Midi Dress
Source: Pinterest
Last but not least, inspirasi outfit simple namun sangat elegan yaitu Short Dress in Green Plaid. Outfit ini sangatlah simple karena hanya memakai dress pendek dengan motif plaid berwarna hijau dan merah. Agar terlihat lebih elegan, Sobat Glamours bisa menambahkan boots highway berwarna netral dengan bahan yang hangat. Wah sungguh simple dan berkelas.
Itulah beberapa inspirasi outfit yang bisa Sobat Glamours gunakan untuk perayaan Christmas. Mana nih outfit favorit dan pilihan Anda?