Cherry Blossom Tea, Kuatkan Imun Saat Musim Hujan!

Wpfreeware 2023-12-04 05:37:21 resep

Source: Pinterest

Sobat Glamours siapa yang pernah coba cherry blossom tea alias teh bunga sakura? Teh ini merupakan minuman sederhana yang mengandung banyak manfaat. beberapa diantaranya adalah memberi asupan antioksidan, mencegah penuaan dini, dan meningkatkan imun tubuh. Meski pembuatan teh sederhana dan manfaatnya melimpah, teh ini cukup sulit di dapat, Anda perlu membelinya secara online. Sobat Glamours yang ingin membuatnya di rumah, bisa gunakan resep berikut ini!


Bahan:

  • 250 ml air mendidih
  • 2 sdm bunga sakura kering
  • 2 sdm madu


Langkah pembuatan:

  1. Siapkan teko, masukkan bunga sakura kering atau cherry blossom.
  2. Seduh dengan air mendidih, diamkan selama 2 menit atau hingga warna merah mudahnya keluar. 
  3. Saring dan tuang ke dalam cangkir. Tambahkan madu secukupnya, siap diminum selagi hangat.
  4. Itu dia cara membuat teh dari bunga sakura atau bunga pohon ceri. Yuk coba buat sendiri cherry blossom tea di rumah! Selamat mencoba Sobat Glamours!

Comment

Similar Post You May Like