Tips Dapur: Lumpia Isi Rendang Cemilan Bergizi!

Wpfreeware 2022-06-04 08:11:02 resep


Source: Pinterest

Sobat Glamours suka dengan gorengan? Lumpia merupakan salah satu aneka gorengan yang banyak digemari karena rasanya yang gurih. Selain itu lumpia memiliki banyak macam isinya, seperti daging, wortel dan soun, rebung, hingga rendang. Kali ini untuk Anda pecinta protein yang memiliki rasa lekoh, lumpia isi rendang merupakan cemilan yang cocok untuk Anda. Yuk langsung saja simak resep lumpia isi rendang berikut ini!


Bahan:

  • 12 lembar kulit lumpia siap pakai
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • minyak goreng

Isi lumpia:

  • 70 g soun, seduh air panas, tiriskan
  • 8 potong rendang daging, suwir suwir
  • 1 batang daun bawang, ambil bagian hijau, iris korek api

Acar:

  • 50 g bengkuang, iris korek api
  • 50 g wortel, iris korek api
  • 2 sdt cuka
  • 2 sdt gula
  • ½ sdt garam

Langkah:

  1. Untuk membuat acar, siapkan satu wadah lalu campur semua bahan, aduk hingga rata. Sisihkan hingga layu.
  2. Siapkan soun dan rendang yang telah matang dan direbus.
  3. Letakkan kulit lumpia di atas talenan, masukan soun, rendang daging, daun bawang, dan acar.
  4. Lipat berbentuk amplop, gulung dan padatkan. Olesi sedikit telur pada tepian kulit agar lekat. Lakukan hingga semua bahan habis.
  5. Goreng dalam minyak hingga kulit berubah warna dan renyah. Angkat. Tiriskan.
  6. Lumpia isi rendang siap disajikan saat hangat.

Comment

Similar Post You May Like

Lokasi

Alamat: Jl. Kancra No 37, Buahbatu, Bandung 40262
(022) 7324011
09:00-17:00

Media Partner