Tips Dapur: Resep Tahu Kribo Untuk Cemilan Saat Lapar

Wpfreeware 2022-06-18 13:00:00 Ngebandung


Source: Pinterest

Tahu kribo merupakan salah satu camilan enak dan gurih yang bisa dibuat kapan saja. Cemilan ini terbuat dari tahu dan tambahan mie instan yang diremuk-remuk. Camilan ini paling nikmat disantap dengan saus sambal atau cabai rawit. Tahu kribo identik dengan bentuknya yang krispi dan renyah. Karena bentuknya yang keriting, tidak heran jika tahu ini disebut dengan tahu kribo. Yuk simak resepnya berikut ini!


Bahan:

  • 300 gram tahu putih
  • 2 sdm tepung terigu
  • 1 butir telur
  • 2 keping mie keriting
  • 10 butir telur puyuh/bakso
  • Minyak goreng
  • 1 sdt bubuk lada
  • Penyedap rasa
  • Sejumput garam
  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih


Langkah:

  1. Remas2 mie instan masukkan ke dalam wadah, kemudian sisihkan.
  2. Haluskan tahu putih, kemudian haluskan bawang merah dan bawang putih.
  3. Siapkan wadah, masukkan tahu yg sdh dihaluskan, telur, bumbu yg dihaluskan tadi, bubuk lada, penyedap rasa dan garam, kemudian masukkan tepung terigu.
  4. Campur sampai adonan benar-benar tercampur rata. Bila dirasa adonan masih terlalu lembek bisa ditambah tepung terigu lagi.
  5. Ambil sedikit adonan lalu pipihkan dan isi dgn telur puyuh (bakso) kemudian tutup dan bulatkan.
  6. Guling-gulingkan ke dalam mie yg sdh di remas-remas tadi, kemudian sambil dibulatkan kembali beri sedikit tekanan agar mie bisa merekat kuat.
  7. Goreng tahu rambutan/kribo dengan api sedang sampai matang warna kuning keemasan, angkat tiriskan.
  8. Tahu gimbal siap dihidangkan dengan tambahan saus.

Comment

Similar Post You May Like

Lokasi

Alamat: Jl. Kancra No 37, Buahbatu, Bandung 40262
(022) 7324011
09:00-17:00

Media Partner