Fokus Pada Konsep Oriental, Berikut Referensi Fashion Outfit Untuk Imlek 2022

Wpfreeware 2022-01-25 12:47:43 Fashion&beauty

Perayaan Imlek merupakan sebuah hari bersejarah khususnya bagi masyarakat Tionghoa. Sama seperti perayaan hari besar lainnya, Imlek ini sangat ditunggu-tunggu dan menjadi hari sakral bagi yang merayakannya. Perayaan imlek pun identik dengan cheongsam dress warna merah. Model atau desain baju cheongsam pun semakin beragam.


Untuk  Sobat Glamours yang kamu yang ingin tampil modis dan kekinian dalam merayakan tahun baru Imlek, bisa memilih baju cheongsam modern dengan beberapa model dan motif yang beragam. Pasalnya cheongsam dress ini memiliki makna pada setiap detil elemennya. Mulai dari motif, warna, kancing hingga jenis potongan. Hal tersebut yang menjadikan dress ini begitu sakral saat perayaan Imlek.

Untuk Sobat Glamours yang penasaran dengan referensi outfit untuk hari raya imlek, yuk intip beberapa fashion outfit yang fokus pada tema oriental! Simak baik-baik ya!


Red Cheongsam Dress


fashion Imlek 2022 (Instagram/esye_sg)

Source: Pinterest.id

Cheongsam dress modern kini banyak sekali model dan motifnya, kali ini sobat glamours akan dibuat terpanah oleh dress berwarna merah dengan model sabrina asimetris dress yang indah. Detail motif yang digunakan adalah bunga dengan warna coklat keemasan, dan finish a line style yang akan membuat Anda menjadi semakin anggun. Warna merah pada perayaan Imlek ini dipercaya dapat mendatangkan keberuntungan untuk yang mengenakannya.



Jumpsuit Cheongsam



Source: Pinterest.id

Perpaduan antara cheongsam style dan jumpsuit yang menyatu untuk perayaan Imlek kali ini bernuansa dark dengan warna biru tua. Detail yang disuguhkan di cheongsam modern ini masih sama dengan cheongsam dress yaitu bunga dan tangkai yang berwarna coklat. Detail tambahan lain adalah potongan yang berada di tengah jumpsuit layaknya potongan yang ada di cheongsam dress. Untuk Anda yang ingin tampil bold, jumpsuit ini sangatlah cocok dikenakan.


Cheongsam Oriental Midi Dress


Source: Pinterest.id

Untuk perayaan imlek yang oriental, fashion outfit kali ini fokus pada detail yang mengangkat batik modern. Selain itu detail balon di bagian tangan midi dress ini menjadi titik fokus. Warna yang dikenakan pun mengangkat emas sebagai simbol kejayaan di perayaan Imlek kali ini. Untuk Anda yang ingin tetap terlihat fokus dengan Cheongsam namun tetap terlihat kekinian, midi dress ini bisa menjadi solusi terbaik!

Comment

Similar Post You May Like

Lokasi

Alamat: Jl. Kancra No 37, Buahbatu, Bandung 40262
(022) 7324011
09:00-17:00

Media Partner